Arsenal Hantam 10 Pemain Spurs 5-2 |
London - Arsenal memenangi laga derby London Utara melawan Tottenham Hotspur. Sempat tertinggal lebih dulu, The Gunners menang 5-2 usai Tottenham bermain dengan 10 orang. Dalam pertandingan di Emirates Stadium, Sabtu (17/11/2012) malam WIB, Tottenham unggul lebih dulu di menit ke-10 lewat Emmanuel Adebayor. Adebayor memanfaatkan bola muntah sepakan Jermain Defoe dan menjebol gawang Szczesny. Di menit ke-17, Tottenham harus bermain dengan 10 pemain. Adebayor doganjar kartu merah setelah melakukan pelanggarang terhadap Santi Cazorla. Arsenal baru menyamakan kedudukan di menit ke-25. Berawal dari umpan Theo Walcott yang bergerak di sisi kanan, Mertesacker menyundul bola ke pojok kiri atas gawang yang tak mampu dijangkau oleh Hugo Lloris. Arsenal kemudian berbalik unggul di menit ke-41. Sepakan Lukas Podolski membentur William Gallas dan bola meluncur ke pojok kiri gawang Lloris. Jelang turun minum, tim tuan rumah kembali menambah gol. Kali ini giliran Olivier Giroud yang mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari Santi Cazorla yang melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti Tottenham, gelandang Spanyol itu kemudian melepaskan umpan yang diselesaikan dengan baik oleh Giroud. Di babak kedua, Santi Cazorla menambah keunggulan Arsenal. Umpan Podolski dari sisi kiri disambut oleh sepakan Cazorla. Tottenham memperkecil ketertinggalan di menit ke-71. Sepakan Gareth Bale dari luar kotak penalti tak mampu dijangkau oleh Szczesny. Arsenal 4 Tottenham 2. Di masa injury time, Arsenal memperlebar keunggulan. Umpan matang Oxlade-Chamberlain diselselaikan dengan baik oleh Walcott. Arsenal menutup pertandingan dengan kemenangan 5-2. Susunan Pemain: Arsenal: Szczesny, Sagna, Mertesacker, Koscielny, Vermaelen, Wilshere (Ramsey 71'), Arteta, Cazorla, Walcott, Giroud (Oxlade-Chamberlain 86'), Podolski (Santos 78'). Tottenham: Lloris, Walker (Dawson 46'), Gallas, Vertonghen, Naughton (Dempsey 46'), Lennon, Sandro, Huddlestone (Carroll 71'), Bale, Adebayor, Defoe. (dtc/nds) Sumber: detiksport |
Soal Kans Juara Timnas Indonesia di Piala AFF, Tonnie Cusell Pede |
Jakarta - Gelandang timnas Indonesia Tonnie Cusell mengaku puas dengan hasil pertandingan ujicoba melawan Kamerun. Makin percaya diri dengan komposisi pemain timnas yang ada saat ini, ia pun optimistis dengan peluang Indonesia untuk meraih sukses di Piala AFF 2012. Menjelang perhelatan Piala AFF 2012, pekan ini Indonesia telah melakukan dua laga ujicoba. Yang pertama diakhiri dengan kemenangan 1-0 lawan Timor Leste dan yang kedua dituntaskan dengan skor 0-0 kontra Kamerun, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (17/11/2012)). "Saya sangat puas dengan hasil ini. Saya merasa sudah bisa beradaptasi dan mengikuti permainan tim," ujar Tonnie usai pertandingan. "Saya yakin dengan tim sekarang kita bisa juara di Piala AFF 2012," tegasnya menambahkan. Pemain berdarah Belanda itu kemudian mengakui pertandingan melawan Kamerun sangat menguras tenaga. Ia pun mengaku dipaksa kerja keras karena Kamerun terus menekan. "Melawan Kamerun tidak mudah tapi sangat menyenangkan. Sebenarnya kita bisa mencetak gol tapi sangat sulit. Tapi sejauh ini saya senang," jelasnya. (dtc/ads) Sumber: detiksport
|
Jelang Napoli vs Milan - Rossoneri Dihadang 'Benteng' Kokoh San Paolo |
![]() Milan berhasrat bangkit dari kekalahan memalukan 1-3 di San Siro dari Fiorentina pada pekan lalu. Hasil negatif itu membuat mereka turun ke posisi 13 klasemen dengan koleksi 14 poin. Laga ke San Paolo, Minggu (18/11/2012) dinihari WIB krusial buat Rossoneri. Milan butuh kembali ke jalur kemenangan untuk modal melawan Anderlecht di lanjutan Liga Champions tengah pekan depan. "Kami sangat marah karena kalau meraih hasil bagus melawan Fiorentina maka akan bisa mendapatkan kontinuitas pada hasil-hasil kami selanjutnya," ucap Allegri di Football Italia. "Kami kehilangan sejumlah poin sejauh ini tapi kini saatnya untuk kembali ke jalur yang benar." Masalahnya, Napoli tercatat belum terkalahkan di markasnya sendiri di musim ini. Dari enam laga yang sudah dimainkan, hasil terburuk Partenopei hanya seri kala melawan Torino (4/11). Sedangkan Milan justru punya rekor buruk dalam lima laga tandangnya di musim ini. Catatannya cuma sekali menang (melawan Bologna 3-1), dua kali imbang dan dua kali seri. "Napoli punya beberapa pemain yang penting dan ini akan jadi ujian yang berat. Edinson Cavani, Lorenzo Insigne dan Marek Hamsik adalah pemain hebat," lanjut Allegri. "Napoli tidak terkalahkan di kandang, mereka punya kualitas bagus dan mereka bagus dalam serangan balik. Kami harus waspada dan bermain dengan intensitas. Kami tidak dalam posisi untuk bermain buruk dan menang, kami harus bermain sebagai tim." Di perjumpaan terakhirnya dengan Napoli di Milan (5/2, laga berakhir imbang 0-0. Sedangkan di laga terakhir mereka di Napoli (19/9/2011) tim tuan rumah menang 3-1. (dtc/rin) Sumber: detiksport
|
0 komentar:
Posting Komentar